Peningkatan Hard Skill Melalui Pelatihan Pemasangan Panel Surya untuk Siswa SMKN 1 Bireun

Asri Asri, Ira Devi Sara, Sofyan Arianto, Ezwarsyah Ezwarsyah, Arnawan Hasibuan, Asran Asran

Abstract


Panel surya semakin banyak digunakan untuk berbagai tujuan, bukan hanya untuk pencahayaan rumah. Panel surya atau sel surya sekarang juga digunakan sebagai tenaga penggerak air untuk pengairan. Penggunaan panel surya yang semakin masif merupakan sebuah peluang yang besar terutama bagi generasi  muda. Fenomena saat ini menunjukkan bahwa kurangnya tenaga kerja dalam pemasangan instalasi panel surya sedangkan permintaan pasar untuk tenaga pemasang panel surya semakin tinggi. Sungguh menguntungkan jika masyarakat dapat dididik tentang cara memasang sistem listrik tenaga surya. Studi lapangan awal menunjukkan bahwa penggunaan panel surya sangat menguntungkan karena membantu rumah hunian mengurangi biaya listrik bulanan yang harus dibayarkan ke PT PLN (Persero). Pada saat ini, sebagian besar panel surya tidak dapat berfungsi karena beberapa komponen rusak, seperti panel surya, fitting, dan aki. Masyarakat tidak memahami sistem dan cara memperbaikinya, sehingga panel surya tidak berfungsi dan pada akhirnya didiamkan begitu saja. Orang-orang akhirnya memilih kembali menggunakan listrik dari jaringan PT. PLN (Persero). pengabdian ini bertujuan melatih para generasi muda yang dimulai dari siswa-siswa sekolah menengah kejuaruan (SMK). Untuk menyelesaikan permasalahan tersebut, dilakukan praktek pemasangan komponen system panel surya seperti: install panel surya, memilih inverter dan memasangnya serta merangkai rangkaian pengontrol cas baterai. Kegiatan Pengabdian Masyarakat berupa pemasangan dan pelatihan PLTS telah berjalan sukses. Peserta pelatihan menunjukkan antusiasme yang tinggi dalam mengikuti seluruh tahapan pelatihan, mulai dari teori hingga praktik langsung. Hasil pelatihan menunjukkan peningkatan pemahaman peserta mengenai pemasangan dan pemeliharaan PLTS.

Keywords


Panel Surya, Hard Skill, Energi Terbarukan, Pelatihan, SMK

Full Text:

PDF

References


Adhiem, M. A., Permana, S. H., Faturahman, B. M., & Others. (2021). Pembangkit Listrik Tenaga Surya Bagi Pembangunan Berkelanjutan. Publica Indonesia Utama.

Apriliyanti, K., & Rizki, D. (2023). Kebijakan Energi Terbarukan: Studi Kasus Indonesia Dan Norwegia Dalam Pengelolaan Sumber Energi Berkelanjutan. Jurnal Ilmu Pemerintahan Widya Praja, 49(2), 186–209.

Bosman, O., & Putra, R. D. (2024). Arah Pembangunan Energi Terbarukan Di Indonesia Pada Era Presiden Joko Widodo. Energy Justice, 1(1), 51–64.

Candra, O., Aswardi, A., Elfizon, E., Islami, S., Faradina, N., Dewi, C., Yanto, D. T. P., & Astrid, E. (2020). Peningkatan Kompetensi Masyarakat Melalui Pelatihan Pemasangan Instalasi Listrik Domestik Dan Panel Surya. Jurnal Pendidikan Teknik Elektro, 1(1), 134–137.

Damayanti, F., Sasana, H., Destiningsih, R., & Others. (2020). Analisis Faktor-Faktor Pendorong Total Konsumsi Energi Akhir Di Indonesia. Dinamic: Directory Journal Of Economic, 2(2), 501–514.

Dwiono, W., Winarso, W., & Julianto, T. (2019). Lampu Penerangan Menggunakan Sumber Energi Ramah Lingkungan. Prosiding University Research Colloquium, 161–165.

Fuadiyah, T., & Sudarti, S. (2022). Potensi Pemanfaatan Sel Surya Untuk Mendukung Energi Di Bidang Pertanian. Jurnal Teknologi Pertanian Gorontalo (Jtpg), 7(2), 75–79.

Harinowo, C. (2022). Menuju Zaman Renewable Energy. Gramedia Pustaka Utama.

Hartono, H., Rifdian, I. S., Hariyadi, S., Kustori, K., Suhanto, S., & Faizah, F. (2022). Peningkatan Pemahaman Informasi Teknologi Solar Cell. Journal Of Public Transportation Community, 2(1), 18–23.

Hasibuan, A., Siregar, W. V., & Riskina, S. (2022). Sekelumit Keberagaman Lhokseumawe Dan Aceh Utara. Pelataran Sastra Kaliwungu.

Hidayat, T., & Firmansyah, D. (2019). Rancang Bangun Smart Meter Berbasis Iot Untuk Aplikasi Pembangkit Listrik Tenaga Surya Microgrid. Jurnal Teknik Elektro, 8(2), 87–92.

Kotta, H. Z., Wintolo, D., & Others. (2018). Energi Terbarukan: Konsep Dasar Menuju Kemandirian Energi. Ugm Press.

Lukman, F. S., Hasibuan, A., Setiawan, A., & Daud, M. (2020). Performance Of 25 Kwp Rooftop Solar Pv At Misbahul Ulum Building , Lhokseumawe City. 81–86.

Mahendra, G. S., Judijanto, L., Tahir, U., Nugraha, R., Dwipayana, A. D., Nuryanneti, I., Heri, D., Meilin, A., Saktisyahputra, S., Rakhmadani, D. P., & Others. (2024). Green Technology: Panduan Teknologi Ramah Lingkungan. Pt. Sonpedia Publishing Indonesia.

Mubarak, H., Hasibuan, A., Setiawan, A., & Daud, M. (2020). Optimal Power Analysis For The Installation Of On-Grid Rooftop Photovoltaic Solar Systems (Rpvss) In The Industrial Engineering Laboraturiom Building, Bukit Indah Universitas Malikussaleh Lhokseumawe Aceh. 2020 4rd International Conference On Electrical, Telecommunication And Computer Engineering (Elticom), 44–47.

Nanda, R. A., Karyadi, K., Suhara, A., & Danuarta, M. (2024). Pelatihan Pemasangan Solar Panel Untuk Santri Pesantren At-Taubah. Dedikasi Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 2(1), 1–8.

Nasional, T. S. J. D. E., & Others. (2019). Indonesia Energy Out Look 2019. J. Chem. Inf. Model, 53(9), 1689–1699.

Nasution, E. S., Hasibuan, A., Siregar, W. V., & Ismail, R. (2020). Solar Power Generation System Design: Case Study Of North Sumatra Muhammadiyah University Building. 2020 4rd International Conference On Electrical, Telecommunication And Computer Engineering (Elticom), 191–194.

Pramudita, D., Simbolon, W., Silalahi, A. I., Pasaribu, M. H., Ariefin, M., Manurung, T. W., Andriani, T., Kesuma, R. F., & Alfanaar, R. (2024). Strategi Edukasi Dan Peningkatan Kesadaran Energi Terbarukan Untuk Generasi Muda Melalui Pemanfaatan Platform Media Sosial Secara Efektif. Nawasena: Journal Of Community Service, 2(01), 24–29.

Qomaria, L., & Sudarti, S. (2021). Analisis Optimalisasi Sistem Solar Cell Sebagai Energi Alternatif Pada Pompa Air Sebagai Pemenuhan Kebutuhan Air Di Lahan Pertanian. Jurnal Penelitian Fisika Dan Terapannya (Jupiter), 2(2), 58–65.

Teguh, T. Y., & Zaenuri, M. (2022). Karakteristik Daya Panel Surya Polycrystalline 100 Wp Terhadap Perubahan Temperatur: Karakteristik Daya Panel Surya Polycrystalline 100 Wp Terhadap Perubahan Temperatur. Jurnal Nasional Pengelolaan Energi Migaszoom, 4(2), 87–92.

Usman, M. K. (2020). Analisis Intensitas Cahaya Terhadap Energi Listrik Yang Dihasilkan Panel Surya. Power Elektronik: Jurnal Orang Elektro, 9(2), 52–57.

Wahyani, W. (2022). Business Process Re-Engineering. Media Nusa Creative (Mnc Publishing).

Yulia, F., Pradanawati, S. A., Hastuty, S., Kadarno, P., Rahmawan, Y., Fachmi, Y., Jaya, A. S., Riyandwita, B. W., Widiyati, K., Barrinaya, M. A., & Others. (2024). Pelatihan Pembuatan Dye-Sensitized Solar Cell (Dssc) Sederhana Untuk Siswa Sma Islam Nurul Fikri. Jpp Iptek (Jurnal Pengabdian Dan Penerapan Iptek), 8(1), 1–8.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Asri Asri, Ira Devi Sara, Sofyan Arianto, Ezwarsyah Ezwarsyah, Arnawan Hasibuan, Asran Asran